Thursday, July 30, 2009

Tanda pengikat persahabatan dari Google

Wueh, setelah menunggu beberapa lama akhirnya siang tadi menyempatkan diri ke kantor pos untuk mengambil kiriman dari Mas Google. Kiriman pertama, semoga berikut-berikutnya bisa berlomba-lomba dengan teman - teman yang lain yang sudah bersahabat sejak lama dengan Mas Google ini. Sebuah persahabatan dalam bisnis yang saling menguntungkan tentunya.

Saya mengenal Adsense/Adword Google dari seorang teman saya yang sudah kental bersahabat dengan google yaitu Bang Jody Ananda. Dari Dia lah yang menyemangati untuk berpartisipasi dalam program ini. Awalnya ogah-ogahan, tetapi akhirnya melihat bukti sekarang jadi kembali semangat lagi. Siap berkarya lagi hehe. Anyway Thanks Google, Thanks Jod.


Wednesday, July 29, 2009

Google Translate: Alternatif penerjemahan bahasa Inggris ke Indonesia

Pagi ini mencoba untuk menggunakan google translate untuk mencoba menerjemahkan beberapa kata dalam bahasa inggris ke bahasa indonesia. Ya, Teks film, subtitle, yang berbahasa ingris ingin diterjemahkan dalam bahasa indonesia. Kalau mau menerjemahkan kalimat per kalimat akan butuh waktu lama. Tetapi ada link yang menarik di situs google translate, yaitu google translator toolkit.

Wah rupanya benar-benar mudah. yang perlu kita lakukan hanya login dengan account google yang kita miliki, upload file, dan kita akan mendapatkan terjemahan standar dari file. Hasil terjemahan ini bisa kita edit dan sesuaikan dengan konteks yang ada. Fasilitas pengeditan pun di desain cukup bagus oleh google, baris demi baris. Top.

Anda bisa lihat gambar dibawa ini untuk membayangkannya.


Di sisi kiri adalah teks asli, sedang di sisi kanan hasil terjemahan default. Sisi kanan ini bisa kita ubah. Hal ini tentu perlu kita lakukan, mengingat hasil terjemahan default terkadang merupakan apa adanya seperti kamus atau tidak berhasil diterjemahkan / ditemukan kata padanannya. Kata / Kalimat yang sedang aktif kita edit, teks asli akan diseleksi dengan latar kuning, sedang teks hasil terjemahan muncul dalam sebuah kotak yang bisa kita ubah isinya.

Kebetulan yang baru disupport adalah penerjemahan dari bahasa inggris ke bahasa indonesia dan sejumlah bahasa lain. Sedangkan untuk sebaliknya belum disupport.

Ok, Selmat mencoba!


Monday, July 13, 2009

KODE TRANSFER ATM BERSAMA

Beberapa kali perlu melakukan transfer lewat ATM. Dan juga berhubung rekening yang ditransfer tersebut tidak satu bank, akhirnya menggunakan fasilitas ATM bersama. Akan tetapi harus mengingat kode bank pada ATM bersama ini.

Setelah melakukan pencarian di internet akhirnya dapatlah daftar Kode Bank di ATM Bersama. Berikut adalah kode-kodenya:

No. Nama Bank Kode Bank
1. Bank BNI 009
2. Bank Mandiri 008
3. Bank BRI 002
4. Bank Danamon 011
5. Bank Permata 013
6. Bank Niaga 022
7. LippoBank 026
8. Bank NISP 028
9. Bank BII 016
10. Bank Bukopin 441
11. Bank Bumiputera 485
12. Bank Mega 426
13. Bank Panin 019
14. Bank Muamalat 147
15. Bank Syariah Mandiri 451
16. Bank Syariah Mega Indonesia 506
17. Bank UOB Buana 023
18. Bank Commonwealth 950
19. Bank Mayapada 097
20. ABN AMRO 052
21. Standard Chartered Bank 050
22. Bank DKI 111
23. Bank Jabar 110
24. Bank Riau 119
25. Bank Jatim 114
26. Bank Nagari 118
27. Bank Papua 132
28. Bank NTT 130
29. Bank BPD NTB 128
30. Bank Sulsel 126
31. Bank Sulut 127
32. Bank BPD Jambi 115
33. Bank Lampung 121
34. Bank BPD DIY 112
35. Bank Sumut 117
36. Bank Maluku 131
37. Bank BPD Bali 129
38. Bank BPD Kaltim 124
39. Bank Kalsel 122
40. Bank Sultra 135
41. Bank Bengkulu 133
42. Bank BPD Aceh 116
43. Bank Nusantara Parahyangan 145
44. Bank Mestika 151
45. Bank IFI 093
46. Bank Ina Perdana 513
47. Bank Agroniaga 494
48. Bank Saudara 212
49. Bank Eksekutif 558
50. Bank Arta Niaga Kencana 020
51. Bank Ganesha 161
52. Bank Mayora 553
53. Bank Artos Indonesia 542
54. BPR KS 558
55. Bank BPD Kalteng 125
56. Bank Swadesi 146
57. Bank Jateng 113